Beberapa psikolog di Amerika mempublikasi hasil riset mereka ke dalam jurnal The Psychological Science. Riset tersebut menyinggung mengenai upaya untuk menyibak rahasia manusia untuk bisa menemukan kebahagiaan. Riset tersebut mengklasifikasikan bahagia dalam 10 faktor.
Kemampuan untuk menjadi bahagia akan hal-hal kecil, menurut si penulisnya adalah kunci utama menuju kebahagiaan. Dalam tulisan tersebut juga dikatakan, mereka yang memiliki kemampuan untuk merasa bahagia akan hal-hal kecil mampu melawan penyakit di usia senja dan mampu hidup 7 tahun lebih lama ketimbang mereka yang tidak. Berikut adalah 10 hal yang sebaiknya dinikmati dan dilakukan oleh manusia agar merasa bahagia:1. Berbagi pikiran positif dengan orang lain.
2. Menganalisa kenangan indah dan menyenangkan.
3. Menghargai diri sendiri.
4. Mencoba mencari makna dan hikmah atas segala hal.
5. Memikirkan bahwa masa depan akan lebih baik dan bagaimana memperbaiki kesalahannya sendiri.
6. Melakukan kegiatan yang disukai.
7. Mencoba merasa bahagia di saat sedih. Atau mencoba mencari nilai positif dari hal yang negatif.
8. Merayakan momen-momen tertentu dalam hidup.
9. Menjauh dari pikiran sedih, ketakutan, dan kekhawatiran.
10. Mengucap "terima kasih" dengan tulus sesering mungkin kepada orang lain.
Bagaimana menurut Anda? Adakah cara lain untuk merasakan kebahagiaan? Setuju dengan 10 klasifikasi di atas? dan ada lagi...yg hampir sama..
Ada banyak cara untuk meraih kebahagiaan, termasuk sehat jasmani dan rohani. Tapi para ahli psikologi mengungkapkan ada beberapa cara sehat untuk meraih kebahagiaan lahir batin. Apa saja?
Semua orang pasti ingin sehat lahir batin sehingga dapat terbebas dari stres dan sakit. Perasaan emosional ini tidak hanya dipengaruhi oleh gen semata, tapi banyak hal lainnya yang bisa bikin bahagia.
Kebahagiaan adalah salah satu hal yang ingin dicapai oleh semua orang, tapi tanpa disadari banyak hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan suasana hati tersebut.
Psikolog Amerika telah menerbitkan sebuah laporan dalam jurnal The Psychological Science, yang mengungkapkan rahasia kebahagiaan dan mengelompokkannya dalam sepuluh faktor.
Selain itu, jurnal tersebut juga menunjukkan bahwa ada hal-hal kecil yang ternyata bisa menjadi kunci utama untuk merasakan kebahagiaan.
Hanya dengan kebahagiaan kecil ternyata dapat mengatasi berbagai macam penyakit dengan lebih cepat dan dapat memperpanjang waktu hidup bahkan hingga 7 tahun.
Dilansir dari GeniusBeauty, berikut 10 faktor untuk meraih kebahagiaan yang :
1. Berbagi kebahagiaan dengan orang lain
2. Menganalisa memori-memori yang menyenangkan
3. Pujilah diri Anda sendiri
4. Fokuslah pada sensasi yang menyenangkan
5. Selalu berpikir positif dan berpikir bahwa Anda bisa melakukan hal dengan lebih baik
6. Lakukan aktivitas yang Anda sukai
7. Berpura-puralah bahagia meski sebenarnya Anda sedang tidak dalam suasana bahagia
8. Rayakan momen besar dalam hidup Anda
9. Jauhkan pikiran suram, ketakutan dan keraguan
10.Katakan 'terima kasih' sesering mungkin
Manusia bahagia bila ia bisa membuka mata.
Untuk menyadari bahwa ia memiliki banyak hal yang berarti.
Manusia bisa bahagia bila ia mau membuka mata hati.
Untuk menyadari, betapa ia dicintai.
Manusia bisa bahagia, bila ia mau membuka diri.
Agar orang lain bisa mencintainya dengan tulus.
Manusia tidak bahagia karena tidak mau membuka hati,
berusaha meraih yang tidak dapat diraih,
memaksa untuk mendapatkan segala yang diinginkan,
tidak mau menerima dan mensyukuri yang ada.
Manusia buta, karena egois dan hanya memikirkan diri,
tidak sadar bahwa ia begitu dicintai,
tidak sadar bahwa saat ini, apa yang ada adalah baik,
selalu berusaha meraih lebih,
dan tidak mau sadar karena serakah.
Ada teman yang begitu mencintai, namun tidak
diindahkan, karena memilih, menilai dan menghakimi sendiri.
Memilih teman dan mencari-cari,
padahal di depan mata ada teman yang sejati.
Telah memiliki segala yang terbaik, namun serakah,
ingin dirinya yang paling diperhatikan,
paling disayang, selalu menjadi pusat perhatian,
selalu dinomorsatukan.
Padahal, semua manusia memiliki peranan,
hebat dan no. satu dalam satu hal, belum tentu dalam hal lain,
dicintai oleh satu orang belum tentu oleh orang lain.
Kebahagiaan bersumber dari dalam diri sendiri,
jikalau berharap dari orang lain,
siaplah ditinggalkan, siaplah dikhianati.
Kita akan bahagia bila bisa menerima diri apa adanya,
mencintai dan menghargai diri sendiri, mau mencintai orang lain,
dan mau menerima orang lain.
Percayalah kepada Tuhan, dan bersyukurlah kepadanya,
bahwa kita selalu diberikan yang terbaik sesuai
usaha kita, tak perlu berkeras hati,
Ia akan memberi kita di saat yang tepat apa yang kita
butuhkan, meskipun bukan hari ini, masih ada esok hari.
Berusaha dan berbahagialah karena kita dicintai
begitu banyak orang
As long as we have memories, yesterday remains..
As long as we have hope, tomorrow awaits..
As long as we have friendship, each day is never a
waste..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar